Dalam rangka optimalisasi pemanfaatan website desa se-Kabupaten Soppeng pada hari Selasa 31 Desember 2024 Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Soppeng bekerja sama dengan Asera Metrodata Technology melaksanakan Sosialisasi Website Desa yang diikuti oleh kurang lebih 80℅ operator website desa se-Kabupaten Soppeng.
Kegiatan ini diawali dengan arahan sekaligus pembukaan secara resmi oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Bapak Abdul Chaer, S. IP, M, Si. Dalam arahannya beliau mengingatkan dan menegaskan kembali pentingnya pemanfaatan website desa sebagai gerbang publikasi informasi desa. Selain itu beliau mengingatkan kepada rekanan penyedia jasa website desa agar lebih responsif dalam memenuhi kebutuhan publikasi masing-masing pemerintah desa.
Terkhusus beliau menyempaikan kepada seluruh Kepala Seksi Pemerintahan atau Operator Website Desa untuk sesegera mungkin mengoptimalkan pemanfaatan website desanya masing-masing terutama dalam mempublikasikan kegiatan-kegiatan pemerintah desa dan potensi desa.
Sementara itu dalam materinya Agus Setiawan, jurnalis media online Mediata menyampaikan beberapa poin penting dalam penulisan sebuah berita khususnya dengan teknik straight dan featured news diantaranya penulisan judul yang menarik dengan maksimal 13 suku kata, memenuhi struktur berita yang minimal memuat pembukaan, isi dan penutup berita, serta menyajikan informasi yang lengkap dengan memenuhi elemen 5W+1H.
Dalam kegiatan ini Kepala Desa Bulue, Bapak Abdul Majid, SE menugaskan Kepala Seksi Pemerintahan Desa Bulue, Supriadi, S. IP selaku Operator Website Desa dengan harapan setelah kegiatan sosialisasi ini berbagai kegiatan pembangunan, pemberdayaan maupun pelayanan pemerintah desa hingga potensi komoditas alam dan destinasi wisata desa dapat dipublikasi dan disebarluaskan untuk diketahui khalayak ramai sebagai wujud pertanggungjawaban kepada masyarakat khususnya Desa Bulue.
Sebagai penutup dalam kegiatan ini para peserta kembali dimintai komitmennya untuk mengoptimalkan pemanfaatan website desanya masing-masing dan kesediaannya untuk di evaluasi kembali dalam waktu yang tidak terlalu lama oleh Bidang Pemerintahan Desa DPMD Kabupaten Soppeng.